Dalam LKPJ Di DPRD: Jalan Banyak Rusak Sebut Syamsuar Karena Anggaran Perbaikan Terbatas

Dalam LKPJ Di DPRD: Jalan Banyak Rusak Sebut Syamsuar Karena Anggaran Perbaikan Terbatas

15 April 2021
Ilustrasi

Ilustrasi

RIAU1.COM - Banyaknya sarana jalan yang rusak, juga jembatan di provinsi Riau disebut Gubernur Riau, Syamsuar akan dibenahi secara bertahap. Apalagi kata Syamsuar anggaran saat ini terbatas dan sebagian dialokasikan untuk penanganan Covid-19.

"Sarana jalan, jembatan yang rusak akan kita benahi bertahap. Keuangan terbatas, dan penyesuaian juga tuk anggaran covid," kata Syamsuar menjawab tanggapan fraksi PDI-P, dalam rapat paripurna Jawaban Kepala Daerah atas Pandangan Umum Fraksi Terhadap Laporan Keterangan Pertanggungjawanan (LKPJ) Tahun 2020, Kamis 15 April 2021.

Sementara untuk sektor pariwisata, Syamsuar menyebutkan selama tahun 2020, Pemrov Riau sudah bersinergi dengan pemerintah kabupaten kota juga pembinaan pelaku wisata.

"Kolaborasi Dispar Riau dengan kabupaten/kota. Juga pembinaa ratusan pelaku wisata. Juga sudah kita buat Roadmap Pariwisata Riau," ujarnya.

Sedangkan terkait bantuan untuk rumah ibadah tahun 2020, Syamsuar sebut sudah termasuk dalam anggaran bantuan sosial, "Rp20 miliar bantuan sosial, yang disitu sudah masuk bantuan rumah ibadah," tuturnya.

Lalu, papar dia, upaya peningkatan pendapatan asli daerah (PAD) telah dilakukan intensifikasi pajak, perbaikan kinerja Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) serta manajemennya.