Dibawah Bendera Setengah Tiang, Pemprov Riau Diam Saat Ditanya Mahasiswa Kapan Asap Berakhir

Dibawah Bendera Setengah Tiang, Pemprov Riau Diam Saat Ditanya Mahasiswa Kapan Asap Berakhir

12 September 2019
Aksi unjuk rasa dibawa bendera setengah tiang (Foto: Zar/Riau1.com)

Aksi unjuk rasa dibawa bendera setengah tiang (Foto: Zar/Riau1.com)

RIAU1.COM -Pemerintah Provinsi Riau dibuat bungkam saat ratusan mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Politik (Fisip) Universitas Riau menggelar unjuk rasa di halaman kantor Gubernur Riau. Mereka menuntut kapan segera kabut asap dan kebakaran di Riau berakhir, Kamis, 12 September 2019.

Padahal saat itu mahasiswa disambut oleh Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Ervin Rizaldi dan Kabid Rehabilitasi Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Riau, Dendi Zulheri.

"Kami menuntut kapan segera asap dan kabut asap ini berakhir. Kami ingin Riau sehat. Bukan jawaban seperti ini," sebut Kordinator aksi Kaisar Nugraha saat tak jauh berada dibawah bendera setengah tiang.


Pantauan RIAU1.COM, perwakilan dari Pemprov Riau tidak menjawab dengan jelas dari apa yang dipertanyakan oleh para pendemo.

Para perwakilan dari Pemprov hanya menjelaskan upaya daerah dalam Penanggulangan bencana daerah.

Loading...

Pemprov menurunkan perwakilan dari Kadis KLHK dan BPBD Riau karena Gubernur Riau Syamsuar dan wakilnya Edy Natar tak dapat menemui mereka di halaman kantor gubernur.

Syamsuar sedang berada di Thailand dalam rangkaian kunjungan kerjanya sementara wakilnya tengah berada di DPRD Riau.