PKB Riau Tanggapi Santai Lukman Edy Dukung Syamsuar Dua Priode

PKB Riau Tanggapi Santai Lukman Edy Dukung Syamsuar Dua Priode

17 Februari 2022
Dani Nursalam

Dani Nursalam

RIAU1.COM - Ketua harian Partai kebangkitan bangsa (PKB) Riau, Dani Nursalam merespon soal dukungan politisi seniornya Lukman Edy yang  mendukung Gubernur Riau Syamsuar tidak Abdul Wahid untuk maju sebagai gubernur Riau untuk priode ke duanya di tahun 2024.

"Biasa-biasa saja,"kata Dani Nursalam kepasa wartawan. Kamis  (17/2/2022).

Ditanya apakah akan mempengaruhi suara PKB di Riau dengan adanya dukungan LE sapaan Lukman Edy kepada gubernur Riau, anggota DPRD Riau itu mengatakan tidak.

"Menurut saya tidak mempengaruhi konsolidasi kita menyongsong Pilgubri 2024 nanti. Karna sejauh ini kita masih fokus kepada ketua DPW PKB Riau Abdul Wahid sebagai calon gubernur,"ujarnya.

Dani juga mengatakan, konsolidasi untuk Pilgubri 2024 di internal partai juga terus dilakukan hingga tingkat bawah yakni sosialisasi.

"Artinya sampai saat ini PKB masih solid dan tidak ada yang namanya narasi PKB pecah. Dan komunikasi kita dengan LE masih bagus-bagus saja,"tuturnya.

Seperti diketahui, PKB sudah mulai mensosialisasikan Abdul Wahid sebagai calon gubernur Riau pada Pilgubri 2024 mendatang. 

Sekretaris DPW PKB Riau, Ade Agus Hartanto mengatakan, selain mensosialisasikan Muhaimin Iskandar sebagai calon presiden, pihaknya juga memfokuskan untuk mendorong Abdul Wahid sebagai Gubernur Riau.

"Masyarakat siap dukung Abdul Wahid sebagai Gubernur Riau 2024. Melihat sosok Abdul Wahid yang memiliki kepedulian dan perhatian yang besar kepada masyarakat," kata Ade Agus, Senin (13/12/2021).