Ini Jawaban Addie MS Saat Dituduh Netizen Sebagai BuzzeRp

Ini Jawaban Addie MS Saat Dituduh Netizen Sebagai BuzzeRp

27 Mei 2020
Kumpulan foto Addie MS bersama Presiden RI (Foto: Istimewa/internet)

Kumpulan foto Addie MS bersama Presiden RI (Foto: Istimewa/internet)

RIAU1.COM - Pendiri Twilite Orchestra, pianis, pencipta lagu, komponis, arranger, dan sekaligus produser musik, Addie Muljadi Sumaatmadja atau lebih dikenal dengan Addie MS menjawab tuduhan dari netizen yang mengganggapnya sebagai buzzeRp.

Tuduhan itu lantaran dirinya selalu mendukung siapa saja presiden yang menjabat di negeri ini tanpa mengenal dari partai politik mana mereka berasal.

Tanggapannya ini disampaikannya melalui akun media sosial Twitter miliknya @addiems, Rabu, 27 Mei 2020.

" Utk yg sebut aku "buzzeRp" krn dukung Presiden, seolah aku dibayar utk itu: Aku kenal SEMUA Presiden, kecuali Bung Karno," terangnya.

" Aku slalu dukung mrk, krn mrk pemimpin yg syah. Spt orkestra dgn conductornya. Aku TIDAK pernah dibayar atau diberi proyek/jabatan utk itu. Aku MERDEKA," tambahnya kembali.

Untuk diketahui bahwa buzzeRP sendiri merupakan gabungan dari kata buzz yang artinya kabar angin, desas desus, gosip dan konten cepat.

Jika istilah ini ditambah Er artinya pelaku yang melakukan buzz. Sementara RP merupakan singkatan dari rupiah, mata uang Indonesia saat ini.