Rizal Ramli Sebut Jokowi Jangan Gengsi Hentikan Proyek Ibu Kota Baru di Tengah Covid-19

Rizal Ramli Sebut Jokowi Jangan Gengsi Hentikan Proyek Ibu Kota Baru di Tengah Covid-19

30 Maret 2020
Pakar Ekonomi Rizal Ramli (Foto: Istimewa/internet)

Pakar Ekonomi Rizal Ramli (Foto: Istimewa/internet)

RIAU1.COM - Ekonom senior Rizal Ramli meminta kepada Presiden RI Joko Widodo untuk segera menghentikan berbagai macam pengerjaan mega proyek di tengah wabah virus corona (Covid-19).

Salah satu proyek itu adalah rencana pembangunan Ibu Kota Baru. Permintaan ini disampaikannya melalui akun media sosial Twitter @RamliRizal, Minggu, 29 Maret 2020.

" Tolong hentikan dulu semua proyek infrastrukur termasuk proyek mercusuat Ibu Kota Baru. @jokowi," sebutnya.

" Pengorbanan itu mulai dari Pemimpin - menjadi contoh & membangun kredibilitas !. @jokowi jangan gengsi Tangan melipat Nyawa manusia lebih penting dari proyek," pintanya kembali.

Alasannya, akibat virus corona banyak masyarakat yang menderita.

Loading...

Salah satunya adalah sektor pekerja harian dan para pekerja kecil lainnya seperti buruh, ojol, petani dan lainnya karena tak lagi dapat membiayai kehidupan akibat lockdown.

" Gunakan uangnya utk pekerja harian & rakyat," tutupnya.