Aburizal Bakrie Turun Tangan Ringankan Beban Riska Ramadila Penderita Tumor Ganas Asal Lipat Kain

Aburizal Bakrie Turun Tangan Ringankan Beban Riska Ramadila Penderita Tumor Ganas Asal Lipat Kain

7 Februari 2020
Ilustrasi (Foto: Istimewa/internet)

Ilustrasi (Foto: Istimewa/internet)

RIAU1.COM - Ketua Dewan Pembina Golkar Aburizal Bakrie menyebutkan ikut terlibat dalam pengobatan Riska Ramadila penderita tumor di kaki yang kini masih bersekolah di Kamparkiri.

Pernyataanya ini disampaikannya melalui akun media sosial Twitter @aburizalbakrie, Jumat, 7 Februari 2020.

Agar upaya ini lebih efektif, dia langsung menurunkan lembaga amil Kelompok Bakrie, Bakrie Amanah dengan membawa Riska langsung ke Jakarta.

" Setelah membaca informasi tentang ketidak berdayaan Riska Ramadila, siswi SMAN Kamparkiri (Riau) yang terkena tumor ganas di kakinya, saya langsung memerintahkan @bakrie_amanah untuk turut membantu pengobatan Riska," sebutnya.

Kelompok ini membawa atlet voli ini dari Pekanbaru menuju Jakarta dengan menumpangi pesawat Garuda 179 didampingi petugas kesehatan dari Kodim 0313 Kampar, Riau.

Begitu tiba di Jakrta, Riska langsung dibawa ke RSPAD Gatot Subroto.

" Terimakasih kepada Bakrie Amanah, Bakrie Swasakti Utama, dan TNI yang telah membantu. Semoga tumor ganas yg menyerang Riska, puteri pasangan Herianto dan Muzarniati ini, bisa diangkat oleh tim medis RSPAD," tutupnya.