Sama Seperti Ayahnya, Banjir Ucapan dari Tanah Abang untuk Anak Haji Lulung Jadi Anggota DPRD DKI Jakarta

Sama Seperti Ayahnya, Banjir Ucapan dari Tanah Abang untuk Anak Haji Lulung Jadi Anggota DPRD DKI Jakarta

1 Oktober 2019
Ini ucapan papan bunga untuk Guruh Tirta Lunggana  dilantik menjadi anggota DPRD DKI Jakarta, Selasa.

Ini ucapan papan bunga untuk Guruh Tirta Lunggana dilantik menjadi anggota DPRD DKI Jakarta, Selasa.

RIAU1.COM - Sama seperti ayahnya Abraham Lunggana alias Haji Lulung , Guruh Tirta Lunggana juga jadi salah satu anggota DPRD DKI Jakarta yang dilantik hari ini. 

Guruh Tirta Lunggana mendapatkan kursi dari Partai Amanat Nasional (PAN) Dapil 10 Jakarta Barat.

 

Pantauan CNNIndonesia.com di lapangan, Selasa, 1 Oktober 2019,  Guruh Tirta dibanjir papan bunga ucapan selamat di kompleks DPRD DKI Jakarta.

 Namun, pihak yang mengirimkan papan bunga dari pedagang Tanah Abang cukup banyak. 

Terlebih dahulu belasan papan bunga yang memberikan selamat datang dengan 'Selamat atas dilantiknya H Guruh Tirta Lunggana sebagai anggota DPRD DKI Jakarta'. Papan bunga itu berasal dari PT Trijaya Aksesoris Garmen Ruko Blok F Tenabang.

Kemudian ada dari Calfon Collection Ruko Blok G Tenabang, Toko Imanuel Ruko Blok F Tenabang, Farah Hijab Blok F Tenabang. Ada juga dari Toko Tunas Putra Ruko Blok F Tenabang, Pedagang Jati Baru X Tanah Abang hingga Kerukunan Anak Tanah Abang juga masih banyak papan bunga lainnya.


Haji Lulung sebelumnya merupakan anggota DPRD DKI yang fenomenal. Sepak terjangnya banyak disoroti karena berseteru dengan Mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok terutama soal proyek UPS.

 

Dahulu Lulung juga legislator di Dapil yang sama dengan Guruh pada periode 2014-2019 dari PPP. Lulung juga dikenal sebagai tokoh masyarakat di kawasan Tanah Abang dan masyarakat Betawi.


Senada dengan anak nya, Haji  Lulung juga dilantik menjadi anggota DPR RI dari PAN.

Hari ini ada 106 Anggota DPRD DKI yang dilantik. 

R1 Hee.