Polsek Kerumutan Pelalawan Tegur Kerumunan Warga Terapkan Protokol Kesehatan Covid-19

Polsek Kerumutan Pelalawan Tegur Kerumunan Warga Terapkan Protokol Kesehatan Covid-19

21 September 2020
Personel Polsek Kerumutan tak mengimbau warga menerapkan protokol kesehatan Covid-19, Senin (21/9/2020). Foto: Istimewa.

Personel Polsek Kerumutan tak mengimbau warga menerapkan protokol kesehatan Covid-19, Senin (21/9/2020). Foto: Istimewa.

RIAU1.COM -Personel Polsek Kerumutan tak henti-hentinya mengimbau warga menerapkan protokol kesehatan Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) atau virus corona. Supaya, warga terbiasa menerapkan kebersihan diri dengan mengenakan masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak (3M).

Kapolsek Kerumutan Iptu Fajri Sentosa beserta jajarannya terus mengimbau warga menerapkan protokol kesehatan, Senin (21/09/2020). Kegiatan ini dilaksanakan untuk meminimalisir penyebaran virus corona.

"Kami tak bosan-bosannya menyampaikan imbauan kepada seluruh warga agar mematuhi protokol kesehatan. Hal ini demi menjaga kesehatan kita bersama," ucapnya.

Dengan rutin menerapkan 3M, warga Kerumutan diharapkan terhindari dari segala penyakit, terutama virus corona. Makanya, sosialisasi 3M terus digelar.