Penyemprotan Disinfektan Meningkat Seiring Peningkatan Kasus Corona di Pekanbaru

Penyemprotan Disinfektan Meningkat Seiring Peningkatan Kasus Corona di Pekanbaru

24 Juli 2021
Kepala Bidang Kedaruratan dan LogistiK BPBD Pekanbaru Bambang Rifai. Foto: Surya/Riau1.

Kepala Bidang Kedaruratan dan LogistiK BPBD Pekanbaru Bambang Rifai. Foto: Surya/Riau1.

RIAU1.COM -Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Pekanbaru rutin melakukan penyemprotan disinfektan di kediaman warga yang terpapar virus corona. Namun, intensitas penyemprotan meningkat seiring peningkatan kasus corona akhir-akhir ini.

"Kami melakukan penyemprotan disinfektan terhadap fasilitas umum. Penyemprotan juga dilakukan di rumah masyarakat yang terpapar Covid-19 dan di sekitarnya," kata Kepala Bidang Kedaruratan dan LogistiK BPBD Pekanbaru Bambang Rifai di Mal Pelayanan Publik (MPP), Sabtu (24/7/2021). 

Penyemprotan disinfektan merupakan tanggung jawab BPBD melakukan penyemprotan, baik diminta maupun tidak. Sejak penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) pertama hingga kini, penyemprotan disinfektan dilakukan BPBD setiap hari. 

"Sesuai dengan peningkatan kasus, volume penyemprotan juga ikut naik. Jadi, kami bersiaga setiap hari," ungkap Bambang. 

Penyemprotan disinfektan tetap lancar. Karena, cairan utama disinfektan terus tersedia. 

"Kami juga sesekali melakukan penyemprotan disinfektan di jalan umum bersama instansi lintas sektor. Hal ini guna mengantisipasi sebaran virus secara menyeluruh," ucap Bambang. 

Fasilitas umum, rumah ibadah, lingkungan warga juga disemprot. Hal ini sebagai upaya dalam rangka memutus mata rantai penyebaran virus corona.