Wali Kota Pekanbaru Temukan 4 Alat Berat Rusak di TPA Muara Fajar

Wali Kota Pekanbaru Temukan 4 Alat Berat Rusak di TPA Muara Fajar

11 Juni 2021
Wali Kota Pekanbaru Firdaus (kanan) menemukan alat berat yang rusak di bagian belakang TPA 2 Muara Fajar, Jumat (11/6/2021). Foto: Surya/Riau1.

Wali Kota Pekanbaru Firdaus (kanan) menemukan alat berat yang rusak di bagian belakang TPA 2 Muara Fajar, Jumat (11/6/2021). Foto: Surya/Riau1.

RIAU1.COM -Empat alat berat ditemukan dalam keadaan rusak di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) 2 Muara Fajar. Salah satu alat berat menghalangi akses jalan ke bagian belakang. 

"Kondisi TPA 2 Muara Fajar sudah agak berubah dibandingkan beberapa bulan lalu. Tetapi, kondisinya masih jauh dari yang diharapkan," kata Wali Kota Pekanbaru Firdaus usai meninjau TPA Muara Fajar di Kecamatan Rumbai, Jumat (11/6/2021). 

Dari hasil peninjuan tadi didapati satu unit alat berat rusak di tengah jalan menuju bagian belakang TPA. Sedangkan tiga unit lagi juga ditemukan rusak di halaman parkir belakang. 

Guna pengelolaan TPA, maka kami membutuhkan tiga unit ekskavator. Saat ini, ada empat ekskavator yang bekerja. 

Loading...

"Dengan kondisi tumpukan sampah yang menggunung, tiga unit alat berat tak memadai. Maka kami membeli lagi dua alat berat lagi berupa satu unit buldoser dan satu unit ekskavator," ungkap Firdaus. 

Hal ini guna mewujudkan pengelolaan sampah dengan sistem Sanitary Landfill. Sistem ini berupa  pengelolaan sampah dengan cara membuang dan menumpuk sampah ke suatu lokasi yang cekung, memadatkan sampah tersebut, kemudian menutupnya dengan tanah.