Pamit Lihat Teman Naik Haji, Wanita Tua Ditemukan Mengapung di Bawah Jembatan Leighton

Pamit Lihat Teman Naik Haji, Wanita Tua Ditemukan Mengapung di Bawah Jembatan Leighton

6 Juli 2019
Proses evakuasi jasad Suhartini, Sabtu pagi.

Proses evakuasi jasad Suhartini, Sabtu pagi.

RIAU1.COM -Warga yang bermukim di bawah Jembatan Leighton 1, Kota Pekanbaru - Riau dibuat geger setelah menemukan sesosok jasad manusia mengapung di Sungai Siak, tepatnya bawah jembatan, Sabtu 6 Juli 2019 pagi.

Jasad yang mengapung tersebut diketahui bernama Suhartini berusia 57 tahun. Warga menemukannya dalam kondisi tertelungkup dan mengambang di permukaan sungai.

Awalnya, mayat Suhartini ini tak sengaja dilihat oleh pemancing. Karena penasaran, pemancing pun mendekat menggunakan sampan. Betapa kagetnya, ternyata itu sesosok jasad manusia.

Mengetahui adanya jasad tersebut, warga pun melaporkannya ke polisi. Selang beberapa saat kemudian, aparat berwajib bersama Basarnas Pekanbaru turun dan mengevakuasi jasad tersebut.

Usut punya usut, Suhartini sudah hilang sejak kemarin siang. Kepada keluarga ia pamitan ke tempat temannya yang akan berangkat naik haji namun tak kunjung kembali. Keluarga juga sempat mencarinya.

Kasubag Humas Polresta Pekanbaru Ipda Budhia Dianda menuturkan, kepolisian sudah mengevakuasi jasad Suhartini ke Rumah Sakit (RS) Bhayangkara Polda Riau, serta telah berkoordinasi dengan keluarganya.

"Untuk informasi selanjutnya akan kami sampaikan, termasuk penyebab kejadiannya," yakin dia.

Saat proses evakuasi, pihak keluarga juga berada di lokasi kejadian. Dari situ diketahui, bahwa sehari sebelumnya Suhartini pamitan untuk melihat temannya yang naik haji.

Namun kemudian, pihak keluarga mendapat kabar bahwa wanita tua yang beralamat di Kecamatan Rumbai Pesisir tersebut, ditemukan mengambang di sungai, tepatnya di bawah Jembatan Leighton 1.