Rencana Digelar Bulan Agustus-September 2020, Panitia Data Ulang Peserta Pekanbaru Open Pencak Silat Championship III

Rencana Digelar Bulan Agustus-September 2020, Panitia Data Ulang Peserta Pekanbaru Open Pencak Silat Championship III

2 Juli 2020
Ilustrasi kejuaraan silat

Ilustrasi kejuaraan silat

RIAU1.COM - Kejuaraan Pekanbaru Open Pencak Silat Championship III akan kembali digelar pada tahun 2020 ini dengan menerapkan protokol kesehatan Covid-19.

Ketua Pengcab IPSI Kota Pekanbaru, Zulfahmi Adrian mengatakan, untuk peserta akan dilakukan proses pendaftaran ulang, memastikan kesiapan dari para atlet.

"Akan kita ulang dan cek lagi (peserta), kita minta masing-masing perguruan dan pengurus cabor silat mengecek lagi, apa masih ingin bertanding atau tidak," kata Zulfahmi kepada Riau1.com, Kamis 2 Juli 2020.

Zulfahmi menuturkan, untuk kepastian jadwal kejuaraan, pihaknya akan menggelar rapat dengan panitia untuk regulasi pedoman pertandingan sesuai dengan arahan dari Kemenpora RI.

"Dari Kemenpora sudah ada regulasi tentang new normal dan ini akan kita pelajari," sebut Kepala Kesbangpol Kota Pekanbaru tersebut.

"Kita perkirakan, kejuaraan akan kembali digelar antara bulan Agustus dan September 2020 mendatang. Hal ini juga melihat perkembangan kasus Covid-19," pungkasnya.

Seperti yang diketahui, pada kejuaraan ini rencananya ada dua kategori yang dipertandingkan dengan lebih dari 20 kelas pertandingan, yakni kategori seni dan laga.

Untuk kategori seni, ada kelas tunggal putra putri, ganda putra putri dan beregu putra putri. Sedangkan untuk laga, ada 12 kelas untuk putra dan enam kelas untuk putri.