Usai Juventus Dikalahkan Verona, Ini Klasemen Sementara Liga Italia

Usai Juventus Dikalahkan Verona, Ini Klasemen Sementara Liga Italia

9 Februari 2020
Verona berhasil mengalahkan Juventus 2-1, Minggu dini hari WIB.

Verona berhasil mengalahkan Juventus 2-1, Minggu dini hari WIB.

RIAU1.COM - Inter Milan menempel ketat Juventus setelah dikalahkan oleh Verona. 

Klasemen sementara Liga Italia, 2019/2020 tak mengalami perubahan di posisi tiga besar setelah Juventus dikalahkan Verona 1-2 pada pekan ke-23 di Stadion Marcantonio Bentegodi, Minggu (9/2) dini hari WIB.

 

Dengan hasil ini, Juventus gagal menjauh dari Inter Milan di peringkat kedua klasemen Liga Italia. Jarak di antara kedua tim masih tiga poin.
 

I Nerazurri sendiri memiliki kesempatan untuk menggusur posisi Juventus. Jika skuat arahan Antonio Conte mengalahkan AC Milan pada laga Senin (10/2) dini hari WIB nanti, Inter bisa memanjat ke posisi puncak.

Meski sama-sama mengantongi 54 poin, Inter unggul selisih gol dari Juventus apabila mengalahkan AC Milan pada laga Derby della Madonnina.

Seperti dilansir CNN Indonesia, Minggu, 9 Februari 2020,  Juventus sendiri kalah dari Verona melalui drama Video Assistant Referee (VAR).

Tercatat wasit Davide Massa dua kali meminta bantuan VAR pada keputusan krusial di laga itu.

Pertama, Massa menganulir gol Verona yang dilesakkan melalui tandukan Marash Kumbulla pada menit ke-23. 

Kumbulla dianggap dalam posisi offside sebelum menanduk bola tendangan bebas.

Berikutnya, Massa juga mendasarkan keputusannya pada VAR sebelum memberi Verona hadiah penalti.

Dalam tayangan ulang, Leonardo Bonucci kedapatan handball setelah berupaya menghalau tandukan Kumbulla.

Loading...

Giampaollo Pazzini yang menjadi eksekutor penalti pun berhasil membobol gawang Juventus yang dijaga Wojciech Szczesny.


Kekalahan Juventus itu pun membuat Si Nyonya Tua gagal menjauh dari Inter Milan di posisi puncak klasemen sementara Liga Italia.

 

Klasemen Sementara Liga Italia :

1. Juventus 54
2. Inter 51
3. Lazio 50
4. Atalanta 42
5. Roma 39
6. Verona 34
7. Bologna 33
8. Milan 32
9. Cagliari 32
10. Parma 32
11. Napoli 30
12. Torino 27
13. Sassuolo 26
14. Fiorentina 25
15. Udinese 24
16. Sampdoria 23
17. Lecce 19
18. Genoa 16
19. Brescia 15
20. SPAL 15.

R1 Hee.