Sejarah Honda BeAT Dari Masa ke Masa

Sejarah Honda BeAT Dari Masa ke Masa

31 Oktober 2020
Iklan Honda BeAT 2008 (Foto: Istimewa/internet)

Iklan Honda BeAT 2008 (Foto: Istimewa/internet)

RIAU1.COM - Produsen sepeda motor Honda telah memperkenalkan merek BeAT di Indonesia sejak 2008.

Artinya, hingga saat ini BeAT telah lahir di Indonesia hingga empat generasi dikutip dari gridoto.com, Sabtu, 31 Oktober 2020.

Untuk edisi pertama, BeAT dibekali dengan mesin 108 cc SOHC karburator. Begitu diperkenalkan, masyarakat langsung melirik merek ini.

Hal itu lantaran BeAT memiliki bobot enteng dan enak dibuat selit-selip. Setelah generasi pertama berakhir, tahun 2012 Honda memperkenalkan BeAT generasi kedua dengan mesin PGM-FI alias injeksi.

Membuat konsumsi bahan bakarnya lebih irit 30 persen dibandingkan kakak kandungnya. Semakin tahun, Honda semakin berinovasi. Di tahun 2014, generasi ketiga BeAT diperkenalkan.

Loading...

Skuter matik yang bernama BeAT eSP ini dibekali dengan teknologi Enhanced Smart Power, sesuai namanya yaitu eSP dengan isi paket offset cylinder, roller rocker arm hingga Idling Stop System (ISS).

BeAT generasi terakhir diperkenalkan pada 2020 dengan memboyong nama All New BeAT. Selain memiliki desain baru, mesinnya di klaim mampu melahap 60,6 kilometer dengan satu liter bensin.

Selain itu secara tenaga juga lebih powerfull dengan power sebesar 8,85 dk / 7.500 rpm dan torsi 9,3 Nm / 5.500 rpm. Tak cuma mesinnya, di All New BeAT juga dibekali dengan sasis baru dengan nama e-SAF.