Sayembara Logo HUT Kuansing Dibuka, Berbagai Hadiah Dijanjikan

Sayembara Logo HUT Kuansing Dibuka, Berbagai Hadiah Dijanjikan

14 September 2021
Bupati Kuansing, Andi Putra

Bupati Kuansing, Andi Putra

RIAU1.COM - Bupati Kuantan Singingi (Kuansing), Andi Putra mengadakan sayembara logo hari ulang tahun (HUT) ke-22 Kabupaten Kuansing. Sayembara ini juga bagian dari memeriahkan HUT ke-22 Kuansing yang jatuh pada 12 Oktober mendatang.

"Lomba desain logo ini terbuka untuk masyarakat Kuansing. Saat mendaftar, peserta kita minta melampirkan identitas dan kontak person," kata Bupati Andi Putra, Selasa (14/9/2021) pagi di Teluk Kuantan.

Untuk logo, lanjut Bupati Andi Putra, harus bercirikan nilai budaya dan adat Kabupaten Kuansing. Kemudian, melampirkan makna dari setiap gambar yang ditampilkan pada logo.

"Logo harus menggambarkan budaya dan adat istiadat masyarakat Kuansing, sebab ini akan menjadi simbol kita saat perayaan HUT nanti," kata Bupati Andi Putra.

Dalam ketentuannya, semua karya yang didaftarkan akan menjadi milik Pemkab Kuansing. Kemudian, logo yang terpilih akan dipergunakan sebagai ikon HUT ke-22 Kuansing. Pemkab Kuansing berhak untuk mengubah ukuran dan bentuk tanpa sepengetahuan pemilik.

Sayembara ini mulai sejak 13 September sampai 19 September mendatang. Peserta yang akan berpartisipasi bisa mengirimkan karyanya ke email panitia, yakni pem.setdakuansing@gmail.com.

"Nanti, pemenang akan mendapat piagam penghargaan dan hadiah lainnya. Jadi, saya berharap, mari sama-sama kita berkarya untuk Kuansing ini," imbau Bupati Andi Putra.*