Sejarah Nolan, Helm yang Kerap Dipakai Casey Stoner

Sejarah Nolan, Helm yang Kerap Dipakai Casey Stoner

11 November 2020
Ilustrasi helm Nolan (Foto: Istimewa/internet)

Ilustrasi helm Nolan (Foto: Istimewa/internet)

RIAU1.COM - Mantan pembalap MotoGP, Casey Stoner selalu menggunakan merk helm Nolen sebagai pengaman kepalanya dari segala macam benturan saat di berada sirkuit.

Dia dikenal sebagai legenda karena menjadi salah satu dari beberapa pembalap yang bisa menjadi juara dunia dengan menggunakan 2 motor pabrikan beda benua. Alasannya memilih Nolan tentu karena hanya merk ini yang memproduksi seluruh komponen helmnya di Italia.

Membuat Nolan memiliki slogan All Italian, dikutip dari gridoto.com, Rabu, 11 November 2020.

Nama Nolen sendiri merupakan akronim dari nama sang pendiri, Nocchi Lander. Didirikan di Italia pada tahun 1972 dibuat dengan bahan polycarbonate yang diinjeksi ke moulding.

Polycarbonate adalah bahan plastik yang dikembangkan oleh General Electrik dan dijual dengan nama dagang LEXAN.

LEXAN juga sudah digunakan untuk bahan helm astronot pada misi Apollo, dan dinilai sebagai bahan plastik terbaik untuk helm.

Tak hanya helm, Nolangroup juga punya divisi internal yang memproduksi alat komunikasi antar rider dengan merek N-Com.