Anak Kaya Raya dan Dermawan ini Disiksa Ibu Sendiri, 25 Tahun Dikurung Tanpa Ampun

Anak Kaya Raya dan Dermawan ini Disiksa Ibu Sendiri, 25 Tahun Dikurung Tanpa Ampun

24 September 2020
Mademoiselle Blanche Monnie saat ditemukan polisi (foto: Istimewa/internet)

Mademoiselle Blanche Monnie saat ditemukan polisi (foto: Istimewa/internet)

RIAU1.COM - Begitu tragis nasib Mademoiselle Blanche Monnie. Anak seorang dermawan, jutawan dan dinilai banyak orang memiliki hati yang mulia di negara Prancis. Nasibnya tragis karena dikurung ibunya sendiri tanpa pencahayaan selama 25 tahun.

Tak hanya itu, saat ditemuan polisi, Blanche Monnier ditemukan dengan keadaan kurus kering dalam usia 50 tahun dengan berat 23 kilogram dinukil dari kumparan.com, Kamis, 24 September 2020.

Dia juga ditemukan dalam keadaan setengah telanjang dengan rambut panjang tak terurus. Ruangan tempatnya hidup dipenuhi kotorannya sendiri.

Serangga yang berlarian di sekitar tempat tidur, bercampur dengan potongan daging, sayuran, ikan, dan roti busuk. Menurut pengakuan ibunya, dia makan dari sisa meja makan.

Perlakuan tak manusiawi ini diterimanya hanya karena gara-gara sang ibu tak merestuinya untuk menikah dengan pria yang ia cintai pada 1876.

Pria tersebut hanyalah seorang pengaraca biasa. Sementara Blanche dikenal sebagai anak bangsawan sekaligus sosialita. Berbagai cara dilakukan si ibu untuk memisahkan Blanche dengan si pengacara, termasuk melarangnya bertemu.

Tak lama, Blanche seperti hilang ditelan Bumi. Tak ada yang tahu keberadaannya. Perlahan, Blanche mulai dilupakan oleh orang-orang di daerah tempat tinggalnya.

Loading...

Beberapa tahun kemudian, pengacara yang dicintai Blanche meninggal dunia. Sementara nasib Blanche tetap menjadi misteri.

Hingga pada suatu hari tahun 1901, Jaksa Agung Prancis menerima catatan yang dikirim orang tak dikenal. Catatan anonim itu menuliskan: Jenderal Monsieur Attorney: Saya mendapatkan kehormatan untuk memberitahu Anda tentang kejadian yang sangat serius. Saya membicarakan tentang perawan tua yang dikurung di rumah Madame Monnier, (dia) kelaparan dan masih hidup di kasur busuk selama dua puluh lima tahun hidup dengan kotorannya sendiri.

Polisi Prancis yang mendapatkan laporan ini sempat tak percaya karena nyonya Monnier dipandang sebagai orang terhormat.

Demi menjalankan tugasnya, mau tak mau petugas menggeledah rumah bangsawan ini meskipun sempat mendapatkan penolakan. Alangkah terkejutnya mereka saat menggeledah sebuah kamar di lantai dua di sudut rumah. Berbentuk kecil, gelap, dan berbau busuk. Blanche Monnie ditemukan di dalam sana.

Setelah kejadian ini Nyonya Monnier diringkus dan dijebloskan ke penjara. Ia mengakui semua perbuatan kriminal tidak manusiawi terhadap putrinya. 15 hari setelah dijebloskan ke penjara, dia dilaporkan meninggal dunia.