Alasan Munculnya Awan Jamur Saat Terjadi Ledakan Bom Nuklir

Alasan Munculnya Awan Jamur Saat Terjadi Ledakan Bom Nuklir

12 September 2020
Ilustrasi (foto: Istimewa/internet)

Ilustrasi (foto: Istimewa/internet)

RIAU1.COM - Setiap terjadi ledakan yang disebabkan oleh bom nuklir selalu diiringi dengan awan yang menyerupai bentuk jamur.

Teciptanya awan jamur ini merupakan sebuah proses yang disebut instabilitas Rayleigh-Taylor dinukil dari nationalgeographic.grid.id, Sabtu, 12 September 2020.

Dimana, secara umum merupakan gambaran percampuran antara dua jenis zat dengan kepadatan yang berbeda. Awan ini terbentuk dari gas panas yang dihasilkan oleh bom nuklir.

Gas panas tersebut lalu membentuk bola sambil membumbung ke atas, bola yang terbentuk lalu berakselerasi ke segala arah.

Karena bola gas yang berakselerasi ini lebih panas dan lebih tak padat dibandingkan dengan udara di sekelilingnya, maka terbentuklah awan jamur.

Loading...

Sementara gulungan yang terdapat di bagian bawah awan jamur merupakan hasil dari perbedaan suhu antara bagian tengah dan luar awan jamur.

Bagian tengah memiliki suhu lebih panas dan akan naik lebih cepat, meninggalkan sisi pinggir luar yang lebih dingin dan lambat.