Tewas Dalam Kendaraan, Akhir Hayat Putri Diana

Tewas Dalam Kendaraan, Akhir Hayat Putri Diana

31 Agustus 2020
Putri Diana (foto: Istimewa/internet)

Putri Diana (foto: Istimewa/internet)

RIAU1.COM - Salah satu tokoh publik paling populer di dunia, Putri Diana tepat hari ini menghembuskan nafas terakhirnya dalam kecelakaan mobil di Paris tahun 1997.

Tak hanya Diana, kekasihnya Dodi Al Fayed beserta supir turut tewas dalam kendaraan yang sama dinukil dari republika.co.id, 31 Agustus 2020.

Kematiannya terjadi usai mereka meninggalkan hotel. Segerombolan paparazzi dengan sepeda motor membuntuti mobil mereka dengan agresif.

Tanpa diduga pengemudi lalu kehilangan kendali dan menabrak pilar di pintu masuk terowongan Pont de l'Alma.

Dodi dan sopirnya dinyatakan meninggal di tempat kejadian. Diana sempat dibawa ke rumah sakit Pitie-Salpetriere, sayang nyawanya tak dapat diselamatkan.

Sementara penumpang mobil keempat, pengawal Diana Trevor Rees-Jones, mengalami luka parah, tetapi selamat.

Loading...

Setelah tewas, Diana meninggalkan kedua putranya, Pangeran William yang saat itu berusia 15 tahun dan Pangeran Harry yang berusia 12 tahun hasil hubunganya dengan Pangeran Charles.

Penyelidikakan polisi terungkap bahwa sang sopir berada di bawah pengaruh alkohol dan obat resep.

Sehingga polisi menyimpulkan bahwa paparazzi tidak menyebabkan tabrakan.