Tim Rajut Beri Bantuan Sembako ke Korban Banjir Inhu

Tim Rajut Beri Bantuan Sembako ke Korban Banjir Inhu

4 April 2020
LO Tim RAJUT, Langga Keriatian (kanan) memberikan bantuan Sembako kepada korban banjir di 3 desa dan 1 kelurahan diwilayah Kecamatan Kelayang, Jumat 3 April 2020.

LO Tim RAJUT, Langga Keriatian (kanan) memberikan bantuan Sembako kepada korban banjir di 3 desa dan 1 kelurahan diwilayah Kecamatan Kelayang, Jumat 3 April 2020.

RIAU1.COM - Tim pasangan Bakal Calon (Balon) Bupati dan Wakil Bupati Inhu, Rezita Meylani - Junaidi Rachmat atau RAJUT memberikan bantuan Sembako kepada korban banjir di 3 desa dan 1 kelurahan diwilayah Kecamatan Kelayang, Kabupaten Inhu, Jumat 3 April 2020.

Adapun 3 desa dan 1 kelurahan yang menerima bantuan Sembako itu, Desa Sungai Kuning Benio, Desa Tanjung Beludu, Desa Pelangko dan Kelurahan Simpang Kelayang.

Sebanyak 302 Kepala Keluarga (KK) menerima bantuan Sembako itu akibat rumahnya terpapar banjir sejak beberapa hari terakhir ini. Bantuan Sembako itu diserahkan langsung oleh Langga Keristian, LO RAJUT kepada 302 KK.

Usai memberikan bantuan, Langga mengatakan, bantuan itu sebagai bentuk kepedulian dan perhatian serta empati dari Ibu Rezita Meylani dan Bapak Junaidi Rachmat kepada warga yang terkena musibah banjir.

Langga menegaskan, bantuan Sembako itu sebagai kebutuhan mendasar yang sangat dibutuhkan, seperti beras dan mie instan serta kebutuhan lainnya.

“Pengiriman bantuan ini juga atas perintah langsung dari Ibu Rezita Meylani dan Bapak Junaidi Rachmat. Kami turun langsung ke lokasi banjir. Kami turun sejak siang hingga malam hari, untuk menyerahkan bantuan. Kami juga memberikan dukungan moril agar saudara-saudara kita yang tengah ditimpa musibah ini tetap tabah,” jelasnya.

Langga berharap, dengan diserahkannya bantuan ini, semoga dapat meringankan beban para korban banjir. Sehingga warga dapat beraktifitas normal seperti biasa.

Salah seoarang korban banjir, Siti Halimah, mengucapkan terimakasih kepada Tim RAJUT, yang telah memberikan bantuan Sembako.

"Mudah-mudahan Ibu Rezita Meylani dan Bapak Junaidi Rachmat beserta Tim RA.JUT, dimurahkan rezeki, kesehatan. Apa yang dicita-citakan selama ini dikabulkan oleh Allah SWT. Aamiin Ya Rabbal Alamiin," ujarnya.