Bupati Resmikan Puskesmas ke-29 di Inhil

Bupati Resmikan Puskesmas ke-29 di Inhil

27 Januari 2020
Bupati dan Wabup Inhil usai meresmikan Puskesmas Sungai Raya

Bupati dan Wabup Inhil usai meresmikan Puskesmas Sungai Raya

RIAU1.COM - Bupati Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) kembali meresmikan gedung Puskesmas di Desa Sungai Raya, Kecamatan Batang Tuaka, Kabupaten Inhil.

Bupati menyebut, tujuan dibangunnya Puskesmas untuk mendekatkan kesehatan kepada masyarakat sehingga  pelayanan kesehatan harus diprioritaskan.

"Bukti saat ini Pustu sudah ada 201 unit yang tersebar di 236 Desa/Kelurahan yang ada di Kabupaten Inhil," sebut HM Wardan.

Bupati juga menyampaikan, Inhil merupakan salah satu kabupaten dengan sarana prasarana bangunan Puskesmas yang cukup resentatif dan lengkap di Provinsi Riau. 

“Boleh kita studi beberapa kabupaten lain dan bandingkan Puskesmas yang ada di Inhil. Baik dari sisi bangunan dan lain sebagainya, karena saya fokus tidak mau bangunan yang asal-asalan tapi harus standar,” ujar bupati.

Begitu juga dengan Puskesmas Desa Sungai Raya yang baru diresmikan, melalui upaya konsultasi, komunikasi dan pendekatan Bupati dan Wakil Bupati ke pusat sudah banyak mendapatkan bantuan dana melalui dana DAK, serta dana pusat untuk bangunan fisik dan sarana prasarana.

“Hari ini Puskesmas yang ada di Kabupaten Inhil sudah memiliki alat kesehatan yang bagus. Seperti oksigen elektronik dan lainnya juga sudah canggih," pungkasnya.

Bupati menghimbau, dengan bangunan yang bagus, sarana prasarana yang sangat memadai untuk petugas, perawat dan dokter dapat melakukan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat.

“Lakukan pelayanan yang baik, santun, yang menyentuh dan pelayanan menggunakan hati. Kalau hati yang berbicara dan melakukan pendekatan Insya Allah akan selalu lancar," imbau bupati.