Daihatsu Jepang Hadirkan Regenerasi Taft, Wujud Imut Hanya 660cc

Daihatsu Jepang Hadirkan Regenerasi Taft, Wujud Imut Hanya 660cc

15 Agustus 2020
Daihatsu Taft

Daihatsu Taft

RIAU1.COM - Setelah Rocky, Daihatsu kembali meregenerasi produknya yakni Taft. Namun, kali ini Taft hadir dalam bentuk yang jauh berbeda dengan versi terdahulunya.

Resmi dipasarkan di Jepang, Taft hadir dalam wujud Kei Car alias mobil berukuran kecil, berbeda dengan Taft lama yang berwujud SUV bermesin diesel.

Dilansir Otodriver, Taft versi Kei Car ini menggunakan mesin bensin 3 silinder 660cc dengan opsi turbo maupun non-turbo.

Versi bermesin non turbo mampu menyemburkan daya 51 dk dan torsi 60 Mm, sedangkan versi turbo memiliki daya lebih besar 63 di dan torsi 100 Nn.

Taft Kei Car ini hadir dalam tiga varian, tipe X dan G mengandalkan mesin non turbo. Sedangkan tipe G Turbo merupakan varian tertinggi dengan mesin turbo.

Sedikit mengulas, Taft dibekali dengan dimensi 3.395 x 1.475 x 1.630 mm, dengan spesifikasi mesin sesuai dengan standar Kei Car di Jepang.

Untuk fitur standar, seluruh tipe Daihatsu Taft baru ini sudah dilengkapi rem ABS, kontrol traksi, eco idle, 6 SRS airbags, Smart Panorama Parking Assist, Panoramic Monitor dan Auto High Beam.

Menariknya, Daihatsu Taft Kei Car ini menggunakan roof dari kaca yang membuat nuansa kabin terasa luas dan terbuka.

Sayangnya, mobil ini hanya untuk konsumsi dalam negeri Jepang saja. Jika dirupiahkan, Daihatsu Taft ini dibanderol mulai Rp186 jutaan.