Sudah Kunjungi 1.500 Titik, Sandiaga Uno: Masa Depan Indonesia Cerah jika Fokus Hadirkan Solusi untuk Masyarakat

Sudah Kunjungi 1.500 Titik, Sandiaga Uno: Masa Depan Indonesia Cerah jika Fokus Hadirkan Solusi untuk Masyarakat

17 Maret 2019
Cawapres Nomor urut 02, Sandiaga Salahuddin Uno

Cawapres Nomor urut 02, Sandiaga Salahuddin Uno

RIAU1.COM - Dalam kurun waktu 7 bulan terakhir, Cawapres nomor urut 02, Sandiaga Salahuddin Uno sudah mengunjungi masyarakat di 1.500 titik, di sana ia menerima berbagai keluhan, masukan dan juga harapan dari rakyat Indonesia.

"Prabowo-Sandi melihat masa depan Indonesia cerah jika kita fokus hadirkan solusi kepada masyarakat," kata Sandiaga Uno dalam debat Pilpres 2019 putaran ketiga yang disiarkan langsung di TvOne, Ahad 17 Maret 2019 malam.

Sandiaga menuturkan, masyakarat menginginkan lapangan kerja yang terbuka, anak muda menginginkan peluang usaha, emak-emak menginginkan harga bahan pokok, biaya pendidikan, biaya kesehatan dan biaya listrik yang terjangkau.

"Untuk mengatasi berbagai keluhan masyarakat ini, Prabowo-Sandi memiliki solusi, mulai dari pendidikan, kesehatan dan juga lapangan pekerjaan," tuturnya.

Seperti yang diketahui, Sandiaga Salahuddin Uno bertemu head-to-head dengan Maruf Amin dalam debat Pilpres 2019 putaran ketiga, yang digelar di Hotel Sultan, Jakarta.

Dalam debat yang hanya mempertemukan cawapres dari kedua kandidat Pilpres 2019 itu, tema yang akan dibahas berkaitan dengan pendidikan, kesehatan, ketenagakerjaan, sosial, dan budaya.