Bahas Program Kerja 2021, Pengprov FPTI Riau Gelar Rakerprov

Bahas Program Kerja 2021, Pengprov FPTI Riau Gelar Rakerprov

24 Desember 2020
Jajaran pengurus FPTI Riau saat rakerprov 2020 di Pekanbaru

Jajaran pengurus FPTI Riau saat rakerprov 2020 di Pekanbaru

RIAU1.COM - Pengurus Provinsi (Pengprov) Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) Riau menggelar rapat kerja provinsi (Rakerprov) yang berlangsung selama dua hari dari tanggal 23 Desember hingga 24 Desember 2020.

Ketua Pengprov FPTI Riau, Yudi MS menuturkan, agenda utama dalam Rakerprov ini, menyusun program kerja kepengurusan untuk tahun 2021 mendatang.

"Serta mengevaluasi program kerja dan pembinaan prestasi yang sudah berlangsung selama tahun 2020 ini," kata Yudi.

Dalam kesempatan itu, Yudi mengungkapkan, sepanjang tahun 2020, cabor FPTI Riau  sudah menorehkan sejumlah prestasi, diantaranya meloloskan 8 atlet ke ajang PON XX Papua 2021.

"Selain itu, ada satu atlet junior putri kita dari PPLP Riau yang lolos ke pelatnas, dan seorang lagi dari atlet putra yang juga lolos cadangan pelatnas," ungkapnya.

Kegiatan rakerprov FPTI Riau ini, dihadiri perwakilan dari setiap Pengcab FPTI kabupaten/kota dan dibuka secara resmi oleh Kepala Dispora Riau.