Gelar Seleksi, Pengprov PODSI Riau Cari 12 Atlet Terbaik untuk Pra PON Dragon Boat 2019

Gelar Seleksi, Pengprov PODSI Riau Cari 12 Atlet Terbaik untuk Pra PON Dragon Boat 2019

17 Maret 2019
Ketua Pengprov PODSI Riau, Mursini (foto: barkah/riau1.com)

Ketua Pengprov PODSI Riau, Mursini (foto: barkah/riau1.com)

RIAU1.COM - Pengurus Provinsi (Pengprov) Persatuan Dayung Seluruh Indonesia (PODSI) Riau terus melakukan persiapan untuk menghadapi kejuaraan nasional (kejurnas) dragon boat yang rencananya akan digelar pada bulan Juli 2019 mendatang.

Beberapa hal dilakukan untuk menghadapi kejurnas yang juga merupakan kualifikasi PON atau Pra PON 2019 itu, Pengprov PODSI Riau melakukan penjaringan atlet dengan menggelar seleksi yang sudah berlangsung mulai awal bulan Maret 2019 ini.

"Ada puluhan atlet dari kabupaten/kota se-Riau mengikuti seleksi yang kita gelar di Danau Buatan, Kecamatan Rumbai, Pekanbaru," kata Ketua Pengprov PODSI Riau, Mursini kepada Riau1.com, Ahad 17 Maret 2019.

Mursini mengatakan, syarat untuk para atlet yang mengikuti seleksi harus memiliki kriteria untuk putra minimal tinggi badan 170 sentimeter dan untuk putri minimal tinggi badan 165 sentimeter.

"Kriteria ini sesuai hasil pembahasan Pengprov PODSI Riau dengan KONI Riau," sebut Mursini yang didampingi Sekretaris Umum Pengprov PODSI Riau, Ambrizal usai pelantikan Pengcab PODSI Kota Pekanbaru.

Bupati Kuantan Singingi (Kuansing) itu mengungkapkan, untuk menghadapi Pra PON 2019 nanti, pihaknya akan menjaring sekitar 12 atlet dayung andalan Riau, terdiri dari enam atlet putra dan enam atlet putri.

"Jadi, kita minta kepada para atlet yang mengikuti seleksi ini untuk bisa serius dan menampilkan kemampuan terbaiknya untuk bisa mewakili Riau di ajang Pra PON 2019 dan juga PON XX di Papua tahun 2020 mendatang," pungkasnya.