Ke Puri Cikeas, Prabowo Subianto Kenang Ani Yudhoyono Sebagai Tokoh dan Istri Prajurit Hebat

Ke Puri Cikeas, Prabowo Subianto Kenang Ani Yudhoyono Sebagai Tokoh dan Istri Prajurit Hebat

3 Juni 2019
Capres RI, Prabowo Subianto saat berbincang dengan SBY di Puri Cikeas Bogor (foto: rmol.id)

Capres RI, Prabowo Subianto saat berbincang dengan SBY di Puri Cikeas Bogor (foto: rmol.id)

RIAU1.COM - Berkunjung ke Puri Cikeas, Bogor, Jawa Barat (Jabar), Senin 3 Juni 2019 sore, Capres RI, Prabowo Subianto kembali mengenang sosok almarhumah Kristiani Herawati istri Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang akrab disapa Ani Yudhoyono itu.

Prabowo mengatakan, semasa hidupnya Ani Yudhoyono merupakan sebagai sosok yang mendukung karir Ketua Umum Partai Demokrat, SBY.

Ketua Umum Partai Gerindra itu juga menyebut Ani Yudhoyono sebagai sosok yang cerdas dan loyal. Ia mengaku sudah mengenal ibu negara Presiden ke-6 RI itu sejak lama.

"Saya kira banyak, dan beliau saya kira istri yang sangat mendukung suaminya, dan sangat cerdas dan sangat juga loyal," kata Prabowo usai bertemu SBY dilansir CNNIndonesia.com, Senin petang.

Prabowo mengungkapkan, banyak kenangan dengan Ani Yudhoyono yang tutup usia pada Sabtu 2 Juni 2019 lalu karena penyakit kanker darah. Ia mengaku sudah mengenal keluarga mantan Panglima RPKAD Letnan Jenderal (Purn) Sarwo Edhie Wibowo sejak dulu.

Loading...

"Saya kira banyak ya, karena saya kenal beliau, saya kenal keluarga Pak Sarwo dari dulu, waktu saya masih sangat remaja," sebutnya.

Masih kata Prabowo, Ani Yudhoyono sebagai seorang tokoh, yang juga merupakan istri seorang prajurit yang hebat. Mantan Danjen Kopassus itu turut merasakan kesedihan yang dialami SBY.

"Jadi saya bisa merasakan, pasti Pak SBY sangat kehilangan. Kita sekarang memberi dukungan moril sebagai pribadi. Ini enggak ada urusan politik, sebagai pribadi, kekeluargaan, sebagai sahabat, dan beliau sebagai senior," tukasnya.