Terjaring Razia BNN Riau di Klub Malam, Cewek Hamil 6 Bulan Positif Konsumsi Narkoba

Terjaring Razia BNN Riau di Klub Malam, Cewek Hamil 6 Bulan Positif Konsumsi Narkoba

5 Mei 2019
Wanita hamil 6 bulan yang positif narkoba terjaring razia BNN Riau.

Wanita hamil 6 bulan yang positif narkoba terjaring razia BNN Riau.

RIAU1.COM -18 orang pengunjung Queen Club Pekanbaru, dinyatakan positif mengonsumsi Narkoba, setelah tempat hiburan tersebut dirazia petugas Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Riau, Minggu 5 Mei 2019 dini hari.

Mirisnya, dari 18 orang tersebut, satu diantaranya ternyata wanita yang sedang hamil, dengan usia kandungan enam bulan. Ia pun terpaksa ikut dibawa petugas ke kantor BNNP Riau, Jalan Pepaya Pekanbaru.

Sebut saja namanya Tata (Bukan nama sebenarnya, red). Saat razia digelar oleh BNNP Riau, dirinya sedang berada di Queen Club dengan teman dan kenalannya sembari menikmati dentuman musik hingga dini hari.

Sadar kalau tengah ada razia, Tata dan seorang temannya pun sembunyi di toilet klub malam. Sayang, upaya tersebut gagal dan mereka ketahuan. Keduanya pun diminta menjalani tes urine di lokasi, bersama pengunjung lainnya.

Mengejutkannya, hasil tes urine Tata dan temannya pun dinyatakan positif mengonsumsi Narkoba. Tentunya ini temuan memprihatinkan, apalagi ia sedang hamil enam bulan. Sebab, bukan tidak mungkin zat dalam Narkoba bisa berpengaruh pada janinnya.

Di Queen Club ini, sebanyak 18 orang pengunjung terpaksa dibawa ke kantor BNN Riau karena hasil tes uriennya positif mengandung Narkoba, termasuk pula Tata. Mereka kemudian didata untuk proses assesment.

"Kita assesment untuk mengetahui apakah mereka pengguna aktif atau tidak. Hasilnya nanti sebagai bahan rujukan, apakah rawat inap atau rawat jalan," kata Kepala BNN Riau Brigjen Untung Subagyo melalui Kabid Pemberantasan AKBP Haldun.

Haldun yang diwawancarai Riau1.com usai razia menuturkan, pihaknya juga menemukan tujuh butir pil Ekstasi berbentuk kodok dan sebungkus kecil Ganja dari Queen Club. Barang bukti itu ditemukan dibuang (Tak bertuan, red).