10 Tempat Hiburan di Pekanbaru Dirazia Polda Riau, 23 Orang Diamankan

10 Tempat Hiburan di Pekanbaru Dirazia Polda Riau, 23 Orang Diamankan

4 Mei 2019
Tampak polisi mengamankan pengunjung Paragon, setelah hasil tes urinenya positif Narkoba (Foto/ Riau1)

Tampak polisi mengamankan pengunjung Paragon, setelah hasil tes urinenya positif Narkoba (Foto/ Riau1)

RIAU1.COM -23 orang pengujung tempat hiburan di Pekanbaru diamankan ke kantor Direktorat Reserse Narkoba Polda Riau, setelah terjaring razia yang digelar polisi bersama TNI. Mereka dibawa karena mengonsumsi Narkotika.

Ada 10 tempat hiburan yang jadi sasaran razia kali ini. Dari jumlah tersebut, enam lokasi diantaranya ditemukan adanya pengunjung yang hasil tes urinenya dinyatakan positif mengandung zat amphetamine dan metamphetamine.

Selain mengamankan pengguna narkoba, razia yang dipimpin langsung oleh Direktur Resnarkoba Polda Riau Kombes Suhirman, didampingi wakilnya AKBP Andri Sudarmadi tersebut, juga berhasil menemukan tiga butir pil Ekstasi.

Sayangnya, barang bukti Ekstasi ini ditemukan tak bertuan, di mana diduga dibuang oleh pemiliknya, saat tahu polisi datang. "Kita temukan di lantai saat menggelar razia," ungkap Kombes Suhirman usai razia digelar, Sabtu 4 Mei 2019 dini hari.

23 orang yang terjaring itu, masing-masingnya diamankan di tempat hiburan Star City. Di sana tiga wanita positif urinenya mengandung Narkoba. Sedangkan satu orang lainnya (Pria) diamankan dari Dragon Pub & KTv.

Berlanjut, di Arena Billiard di Jalan Kuantan Raya juga kedapatan satu orang pengunjung yang tes uriennya dinyatakan positif Narkoba, disusul MP Club dan K'Chubby Pool di Jalan Sultan Syarif Kasim, masing-masing satu orang.

Sementara pengunjung yang paling banyak terjaring, saat polisi merazia New Paragon, di mana 16 orang pengunjung dinyatakan positif mengonsumsi Narkoba. Dari jumlah tersebut, 10 diantaranya pria dan enam lainnya wanita.

Loading...

Bahkan di New Paragon, polisi sempat datang dua kali, di mana awalnya tempat hiburan tersebut sepi dari pengunjung. Beberapa jam berselang, aparat kembali ke sana guna memastikan. Benar saja, kali keduanya, Pub dan room karaoke di sana ramai oleh pengunjung.

"Razia ini rangkaian dengan kegiatan dua hari lalu. Ada 10 tempat kita cek, sebagian sudah sepi dan sebagian tempat ada pengunjungnya. Total 23 orang kita amankan, di mana sembilan wanita dan 14 pria, mereka positif menggunakan narkoba," kata Kombes Suhirman.

Mereka yang terjaring itu selanjutnya menjalani pemeriksaan oleh polisi, untuk melacak dari mana asal usul barang haram itu dibeli, kapan digunakan hingga sudah berapa lama mereka mengonsumsinya. "Untuk barang bukti Ekstasi yang kita temukan itu, kita juga selidiki," yakinnya.

Pantauan Riau1.com, selain pada enam tempat hiburan itu, lokasi lainnya yang turut dirazia adalah Family Box Jalan Harapan Raya, Kezya Karaoke dan Pelangi Karaoke di Jalan Tuanku Tambusai serta Permata KTv.

Dari empat tempat hiburan itu, tidak ada pengujung yang hasil tes urinenya dinyatakan positif Narkoba. Kata Kombes Suhirman, pihaknya akan terus mengintensifkan razia-razia serupa, guna meminimalisir peredaran barang haram tersebut, terutama di tempat hiburan.