Rencana Hadirkan Stadia, Google Bakal Ubah Industri Game Dunia?

Rencana Hadirkan Stadia, Google Bakal Ubah Industri Game Dunia?

22 Maret 2019
Bos divisi Stadia, Phil Harrison

Bos divisi Stadia, Phil Harrison

RIAU1.COM - Google kini mulai merambah ke industri game dengan menghadirkan Stadia, sebuah platform cloud gaming anyar buatannya yang bakal mengubah industri game di dunia.

Bos divisi Stadia, Phil Harrison mengatakan, model bisnis Stadia ini baru akan diungkap setidaknya pada musim panas 2019. Mulai dari bagaimana menjual layanan, atau mungkin bagaimana developer bisa memperoleh uang dari layanan ini.

"Saya pikir ini adalah perubahan fundamental dalam industri game. Selama 40 tahun terakhir kita sudah mempaketkan media dan game dari tahu 1970an sampai sekarang, game adalah perangkat-sentris," kata Harrison dilansir Detik.com.

Harrison menuturkan, industri game yang ada saat ini masih menerapkan cara yang sama sejak tahun 1970an, yang dengan berfokus pada perangkat, baik itu konsol, PC, dan lainnya.

"Hal ini tentu punya banyak keterbatasan. Seperti hanya bisa memainkan game tertentu pada satu konsol, atau performa game itu terbatas pada kemampuan perangkat yang dipakai bermain," tuturnya.

"Game berbentuk disk, atau cartridge, atau kaset, atau diunduh, atau mereka dibuat secara spesifik untuk memanfaatkan atau terbatas pada limitasi dari perangkat tertentu," tambahnya.

Masih kata Harrison, Google lebih tertarik mengenai fitur yang membuat Stadia bisa terintegrasi dengan YouTube dan teknologi live streaming. Fitur ini dinilai bisa membuka jenis game baru lengkap dengan pengalaman bermain secara multiplayer.

"Seharusnya tak selalu soal teknologi. Namun saya berharap kita bisa melanjutkan berbicara soal Stadia di masa yang akan datang, di mana teknologi tak lagi menjadi fokus utama dan fokus utamanya berpindah menjadi cara baru untuk bermain," tukasnya.