lnilah Alasan Mengapa Kita Tidak Pernah lngat Kejadian Pada Masa Kecil

lnilah Alasan Mengapa Kita Tidak Pernah lngat Kejadian Pada Masa Kecil

14 Maret 2019
Ilustrasi: Internet

Ilustrasi: Internet

RIAU1.COM - Bila kamu mengalami sesuatu yang terjadi pada saat kamu kecil, pasti kamu tidak akan pernah bisa mengingatnya. Kok bisa? Berikut penjelasannya! 

Disebutkan hal ini bisa terjadi karena pada saat masih kecil, otak kita tak bisa berfungsi secara benar untuk mengumpulkan informasi kompleks dalam bentuk ingatan. Maka dari itu kita tidak bisa mengingat kejadian saat kita kecil. Walau beberapa ada yang bisa diingat seperti wajah seseorang. 

Pada saat masa kecil, ingatan suara juga bisa diingat. Ingatan tersebut diproses dalam cortex auditori yang berada di sisi otak, sementara ingatan visual akan diatur oleh cortex visual di belakang. Ingatan ini sendiri berhasil diingat karena ada area otak yang bernama hippocampus yang berfungsi untuk mengikat potong-potongan yang tersebar ini kembali. 

"Cortex bagaikan kebun bunga yang bunganya berserakan di atas kepalamu. Hippocampus terselip rapi di tengah otak bertanggung jawab untuk menarik mereka dan mengikat mereka dalam sebuah buket atau ingatan," kata Patricia Bauer dari Emory University di Atlanta, dilansir Instagram @indozonehealth, 13 Maret 2019.

Jadi alasan mengapa kita bisa mengingat kejadian yang terjadi pada saat masa kecil adalah karena hippocampus yang berusaha untuk mengikat potongan-potongan informasi tersebut. Hingga usia dua dan empat tahun, anak-anak kurang dalam memori episodik, yaitu ingatan spesifik.