Momen Valentine Bersama Puluhan Bikers, Capella Honda Riau: Sayang itu, Cari Aman saat Naik Motor

Momen Valentine Bersama Puluhan Bikers, Capella Honda Riau: Sayang itu, Cari Aman saat Naik Motor

17 Februari 2019
Instruktur Safety Riding Capella Honda Riau, Arif Rahman Hakim saat paparkan tentang keselamatan berkendara kepada puluhan bikers dalam kegiatan Workshop Digital dan Jurnalistik di dealer Capella Honda Riau

Instruktur Safety Riding Capella Honda Riau, Arif Rahman Hakim saat paparkan tentang keselamatan berkendara kepada puluhan bikers dalam kegiatan Workshop Digital dan Jurnalistik di dealer Capella Honda Riau

RIAU1.COM - Sebagai salah satu produsen sepeda motor nomor wahid di tanah air, Honda tidak hanya sekedar menjual produk tapi juga turut menyokong dan menjadi pelopor keselamatan berkendara, khususnya bagi para konsumennya.

Tidak terkecuali para bikers komunitas sepeda motor Honda yang selalu diayomi oleh Honda, termasuk di Riau melalui PT Capella Dinamik Nusantara (CDN) sebagai main dealer sepeda motor Honda wilayah Aceh, Riau dan Kepri.

Masih dalam suasana hari kasih sayang (valentine), dengan mengusung tema 'Sayang itu, #Cari_Aman saat Naik Motor', tim safety riding Capella Honda Riau kembali mengampanyekan keselamatan dan keamanan saat berkendara kepada 80 bikers komunitas sepeda motor Honda saat Workshop Digital dan Jurnalistik, Ahad 17 Februari 2019.

Pada kesempatan itu, Arif Rahman Hakim selaku instruktur safety riding Capella Honda Riau memaparkan tentang beberapa hal yang harus diperhatikan sebelum mengendarai sepeda motor, termasuk kelengkapan berkendara.

"Di sini, kita kembali mengingatkan para bikers untuk memperhatikan kelengkapan berkendara, seperti helm, sarung tangan, sepatu, jaket dan lainnya," kata Arif kepada Riau1.com usai kegiatan Workshop Digital dan Jurnalistik di dealer Capella Honda Riau.

Loading...

Arif melanjutkan, selain itu kita juga menggelar kuis yang berkaitan dengan safety riding. Hal ini untuk mengetahui, sekaligus menguji fokus para bikers tentang pentingnya menjaga keselamatan dalam berkendara.

"Kita menggelar kuis yang diikuti oleh seluruh bikers, untuk menguji kemampuan para bikers dalam mengingat pentingnya keselamatan berkendara," tukasnya.